Tim Futsal IAIN Pontianak, IAIN HFX berhasil melangkah ke 16 besar Turnamen AFK Bujang Malaka Cup 2023 setalah mengalahkan Arsekon (Sekadau) digelar minggu malam (16/7) di GOR Bujang Malaka Sanggau.
Kemenangan IAIN HFX atas Arsekon ini sangat luar biasa. IAIN HFX unggul lebih dahulu, tak lepas dari kecerdikan Hasmi Ranata memanfaatkan bola rebound setelah tembakan dari Hairudin.
Arsekon sebenarnya terus berupaya membalas hingga akhir babak pertama. Namun, mereka tak bisa mencetak gol hingga wasit meniup peluit panjang.
Babak Kedua
Baru saja berjalan babak kedua, Arsekon berhasil mendapatkan gol penyama kedudukan melalui gol bunuh diri Kapten IAIN HFX, Hairul salah dalam mengantisipasi bola.
Namun, IAIN HFX kembali memimpin setelah Rizal Kurniadi berhasil melewati pemain Arsekon dari sisi kanan lapangan, dengan melepaskan tendangan keras, namun gagal ditangkap pejaga gawang Arsekon.
Hairudin berada diposisi yang tepat berlari dengan cepat memanfaatkan bola rebound untuk mencatak gol kedua IAIN HFX.
Dalam laga ini, IAIN HFX mampu mengalahkan Arsekon (Sekadau) skor 2-1 sempat tidak diunggulkan, sebab Arsekon (Sekadau) bermaterikan pemain Porprov Sekadau dan 5 pemain Arsekon Jr Pontianak.
“Kemenangan ini penting untuk kami membangun mental pemain diputaran berikutnya, pungkas Pelatih IAIN HFX, Handes.
Penulis: Rizwa Syawanuari
Editor: Handes
275